Jumat, 30 Oktober 2015

Pengalaman Pertama Naik Kereta Api




Kereta Komuter SuLam
Aku pertama kali naik kereta api tahun 2007, cukup menyesakkan memang. Padahal selama 3 tahun (2004-2007) aku tinggal di sebuah asrama pelajar yang letaknya dipinggir rel kereta api. Asramaku hanya berjarak sekitar 50 meter dari stasiun kota lamongan. Setiap hari suara deru dan klakson kereta api selalu akarab di telinga. Hampir tiap sore pun aku bermain-main diatas rel sambil  berjalan seolah-olah melewati titian di atas sungai.

Pengalaman Pertama Naik Pesawat




Mungkin bagi sebagian orang, naik pesawat bukanlah hal yang sepesial. Namun sadarkah anda bahwa tidak semua orang pernah berkesempatan untuk naik pesawat.

Kamis, 29 Oktober 2015

Nasehat Pernikahan




Nasihat sebelum Pernikahanku
Oleh:     Penghulu Ustadz Umar Shadiq
                Petugas KUA Tulungagung
Sebelum kalian menikah saya berpesan kepada kalian berdua, yang pertama kepada saudara Fariz.
Saudara Fariz, sebentar lagi anda akan mendapatkan amanah seorang istri, amanat itu dari Allah,sebagai mana sabda nabi:

“Ittaqillaha fin-nisai, fa innakum akhottumu hunna bi amanatillah was tahlaltum furujahunna bikalimatillah”

Rosulullah bersabda

“Wahai suami takutlah kamu kepada Allah dalam memimpin istri, sebab engkau mengambil dia dengan amanah Allah,dan dihalalkan kehormatannya hanya dengan kalimat Allah”

Selasa, 27 Oktober 2015

Cerita Berantai yang Fatal




Edisi WhatsApp dari teman
1.       Sehabis pulang dari sawah kerbau rebahan di kandang dengan wajah capek dan nafas yang berat, kemudian datang seekor anjing. Kerbau berucap, “Ah teman lama, saya sungguh capek dan besok ingin istirahat sehari”.