Minggu, 15 November 2015

B 6761 UBU

Motor Pertama Hasil keringat sendiri


Motor ini aku dapat dengan penuh perjuangan, 10 oktober 2011 aku mulai kerja untuk pertamakalinya setelah lulus kuliah, karna jarak kantor dan kos yang lumayan jauh maka aku butuh motor sebagai kendaraan. Jika naik kendaraan umum bisa membutuhkan waktu lebih dari dua jam karena harus oper beberapa kali, biaya yang dikeluarkanpun juga akan lebih mahal.

2 minggu pertama kerja aku menggunakan motor sepupuku, kebetulan dia sedang shift malam, sehingga pagi hingga sore motornya untuk sementara bisa aku pinjam. Tapi ketika dia shift pagi aku bingung harus naik apa. Ahirnya sabtu dan minggu aku mencari motor second dengan pak lik, keliling dari toko motor ke took motor second yang lain, tapi harganya belum ada yang terjangkau. Ada yang terjangkau tapi kondisi mesin kurang bagus, untuk hal ini pak lik ku cukup berpengalaman karena beliau punya bengkel motor.

Ahirnya hari minggu 23 oktober 2013 aku dapatkan motor vega R tahun 2005. Kondisi tampilannya cukup mengecewakan, strip nya yg udah pudar catnya yang udah gak karuan, standard samping dan tengahnya sudah bengkok, kelistrikannya tidak berfungsi, rantai dan gear nya sudah aus, bannya juga sudah sangat tipis. Tapi keunggulan dari motor ini adalah mesinnya masih halus, tidak rembes.

Dengan keahlian paklikku, motorku diperbaiki, standard diganti dengan yang baru, gear dan rantai diganti baru, Accu digantai baru, mesin disservice, oli diganti. Total budget yang dikeluarkan 500ribu, sementara harga motor tersebut dari toko saat itu 4,2juta. Total uang yang dikeluarkan paklik 4,7juta. Saat itu aku tidak punya cukup uang. Uang simpanan tinggal 400ribu. Uang tersebut untuk bertahan hidup sampai gaji pertamaku turun. Ahirnya dengan kebijaksanaan pak lik ku, motor tersebut aku cicil selama lima bulan. Bulan pertama karena gajiku belum penuh maka aku membayar 700ribu dulu. Dan empat bulan berikutnya aku cicil 1juta perbulan.

Sisa uang untuk bayar kos, makan, nyicil motor dan kirim orang tua di bulan kedua aku gunakan untuk membeli ban baru, mengecat ulang motor dan membeli helem. Dan selama empat tahun aku pergunakan motor ini tidak pernah rewel. Yamaha vega R 2005 ini memang jozzz

BMC Blade 200

Saat ini motor tersebur aku kirim ke kampung, Digunakan orang tuaku untuk kendaraan sehari-hari. Sengaja gak aku jual karna jika suatu saat aku kangen, aku bisa ketemu lagi saat pulang kampung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar